Total Tayangan Halaman

Kamis, 25 November 2010

DPR Kecam Sikap arogansi US Secret Service


US Secret Service
US Secret Service.
Jakarta - Sikap arogansi US Secret Service yang memeriksa sejumlah Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) RI mendapat kecaman anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Anggota Komisi I DPR, Sidarto Danusubroto menyesalkan sikap arogansi petugas keamanan Presiden Obama, karena itu sangat melecehkan martabat Indonesia sebagai tuan rumah.
“Kami sangat menyesalkan sikap arogansi Amerika itu. Pemeriksaan itu sungguh berlebihan dan amat melecehkan harkat-martabat kita sebagai bangsa,” kata Sidarto kepada INILAH.COM, Kamis (11/11/2010) malam.
Menurut politisi PDIP ini, Indonesia diremehkan AS lantaran posisi Indonesia yang tidak seimbang, baik secara ekonomi maupun politik.
“Mereka jumawa karena kekuatan ekonominya kuat, sementara kita jauh sekali tertinggal. Sehingga relasinya tidak setara dan seimbang,” paparnya.
Seperti diberitakan, saat Presiden AS Barack Obama akan mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma, Selasa (9/11/2010) petang, anggota US-SS memeriksa senapan-senapan milik Paspampres berseragam lengkap yang bertugas menyambut Obama di karpet merah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar